Selama Bulan Juni, Paus Minta Kita Doakan: “Ya Tuhan, Jadikan Hatiku Seperti Hati-Mu!”

VATIKAN,KITAKATOLIK.COM—Dalam pesannya setelah Doa Malaekat Tuhan pada Minggu (7/6/2020) dari jendela yang menghadap ke Lapangan Santo Petrus, Paus Fransiskus menegaskan kembali bahwa bulan Juni ini diabdikan secara khusus kepada Hati Kristus.

“Ini  suatu pengabdian yang menyatukan guru-guru rohani yang agung dan umat Allah yang sederhana. Sesungguhnya, Hati Yesus yang manusiawi dan ilahi adalah sumber di mana kita selalu dapat memohon belas kasih, pengampunan, dan kelembutan dari Allah,” kata Paus.

Selama bulan Juni, kata Paus, kita dapat  melakukan pengabdian ini  dengan merenungkan  satu perikop dari Injil.

“Rasakanlah bahwa  di pusat setiap gerakan, dari setiap perkataan Yesus, di pusatnya yang adalah kasih, kasih Bapa yang mengutus Putra-Nya, kasih Roh Kudus  yang ada di dalam kita.”

Kita juga dapat mengungkapkan pengabdian kita pada Hati Yesus dengan melakukan adorasi Ekaristi,  di mana cinta ini hadir dalam Sakramen. Dengan demikian hati kita juga, sedikit demi sedikit, akan menjadi lebih sabar, lebih murah hati, lebih rendah hati, dalam meniru Hati Yesus.

Paus kemudian mengungkapkan sebuah doa kuno yang diajarkan oleh nenaknya. Yang berbunyi: “Yesus, jadikan hatiku menyerupai hati-Mu”.

Ini, kata Paus,  adalah doa yang indah.

Paus meminta kita untuk mendoakan doa ini sepanjang bulan Juni. “Ya Tuhan, jadikanlah hatiku seperti hati-Mu.”

Di akhir pesannya, Paus meminta umat untuk berdoa baginya. (Admin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *