VATIKAN, KITAKATOLIK.COM—Dalam pesannya kepada kaum muda yang diterbitkan pada Kamis (5/3/2020), Paus Fransiskus meminta mereka untuk tidak tenggelam dalam keasyikan memelototi ponsel dan mulai berusaha bertemu Kristus dalam diri orang-orang di sekitar mereka.
“Hari-hari ini, kita sering ‘terhubung’ tapi tidak berkomunikasi. Kecanduan penggunaan perangkat elektronik dapat membuat kita terus terpaku pada layar,” kata Paus asal Argentina tersebut seperti dilaporkan Courtney Mares dari Catholic News Agency, Kamis (5/3/2020).
Saat melihat sesuatu, lanjut Paus, apakah kalian melihat dengan cermat dan sepenuh hati, atau hanya sambil lalu dan dengan cepat seperti menelusuri ribuan foto atau profil media sosial di ponsel.
Paus menegaskan bahwa sekarang ia melihat “narsisme digital yang sedang tumbuh” baik di kalangan kaum muda maupun dewasa.
“Seberapa sering kita menjadi saksi peristiwa tanpa pernah mengalaminya secara langsung. Seringkali reaksi pertama atas suatu peristiwa yang terjadi di depan kita adalah mengambil gambar dengan ponsel kita, tanpa harus terbeban atau terganggu untuk menatap mata mereka yang tertimpa,” kata Paus Fransiskus.
Dalam pesan tersebut, Paus juga mengajak para pemuda untuk membawa perubahan budaya dari yang selama ini membuat mereka terisolasi dan ditarik ke dunia virtual.
“Mari kita sebarkan undangan Yesus untuk segera bangkit. Ia memangil kita untuk merangkul kenyataan dan tak sekedar tenggelam dalam hal-hal yang virtual,” katanya. Hal itu, kata Paus, tidak berarti bahwa kita menolak teknologi, tapi menggunakannya sebagai sarana dan bukan tujuan. (Admin/CNA)