Lebih Dekat Pencinta Hewan, Choice Pet Dibuka di Segara City

BEKASI,KITAKATOLIK.COM--Ingin lebih dekat dengan para pelanggan yang adalah pemelihara dan pencinta  hewan, drh. Anggi Loviertanada membuka Choice Pets di Ruko Galea, Segara City, RSC 2 No. 30 dan 31, Bekasi.

Tempat pemeliharaan hewan (Pet shop) ini menyediakan empat layanan jasa utama yaitu Pet Shop, Dog and Cat Wash, Pet Hotel dan jasa dokter hewan.

Seremoni pembukaan Choice Pets ditandai dengan pengguntingan pita, pemberkatan toko dan tumpengan serta doa singkat.

“Rezeki diberikan oleh Tuhan kepada orang-orang yang bekerja dengan sungguh-sungguh dan jujur,” kata Pastor Dr. Mulyadi Sulaeman dalam acara pembukaan yang dihadiri seluruh karyawan dan relasi pada Rabu (6/10/2021).

Ia berharap usaha ini dijauhkan dari segala gangguan dan niat hati orang yang jahat. Juga agar mukjizat terjadi di tempat ini.

Sebelumnya ia meminta pemilik Pet shop drh Anggi Loviertananda dan Novi Suratinoyo, sang suami, membaca Mazmur 111,5: ”DiberikanNya rezeki kepada orang-orang yang takut akan Dia. Ia ingat untuk selama-lamanya akan perjanjianNya.”

Kesejahteraan hewan

Sebelum Choice, drh Anggi telah menjalankan dua petshop yaitu Lovely Petshop di Harapan Indah, Bekasi dan Hills Pet di Jakarta Garden City, Cakung. Lovely beroperasi sejak tujuh tahun lalu.

Memelihara hewan, kata Anggi, tak cukup hanya dengan memberikan makanan dan minuman. Tapi harus berjuang memenuhi lima prinsip kesejahteraan hewan yaitu  bebas dari rasa lapar dan haus; bebas dari sakit dan rasa tidak nyaman; bebas dari rasa sakit, luka dan penyakit; bebas  mengekspresikan perilaku normal; dan bebas dari rasa stres dan tertekan.

“Di Choice Pets Segara City, kami menyediakan pelayanan mandi hewan dan grooming, penjualan makanan dan aksesori hewan, juga konsultasi dan perawatan oleh  dokter hewan,” ujar Anggi.

Dari pengalamannya selama ini, penyakit hewan peliharaan yang paling dominan di negeri tropis adalah penyakit kulit dan pencernaan karena ketidakseimbangan nutrisi.

“Bukan hanya karena makanan jelek, tapi kandungan protein yang tidak pas.  Jadi semuanya perlu ditakar. Bila tidak, bisa terjadi kelebihan protein dalam urin. Bila sudah begini,  harus dicek darah, dirontgen, bahkan harus dioperasi,” terangnya sambil menekankan perlunya edukasi buat para pemelihara hewan peliharaan.

Jebolan Kedokteran Hewan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, Jawa Timur ini menerangkan bahwa pelayanannya tak hanya terbatas pada daerah sekitar Petshop miliknya. Bila  masih di lingkup JABODETABEK, drh Anggi menerima panggilan ke rumah. Caranya dengan menghubungi 081717175612.

Sayang hewan

Tujuh tahun mengelola Pet Shop, Risky Faisal Pratama menerangkan bahwa kunci sukses pemeliharaan hewan pemeliharaan adalah menyayangi hewan.

Drh. Anggi Loviertananda

“Itu yang paling utama. Sesulit apapun tingkah laku hewan, kucing misalnya sering mencakar, kita bisa tangani asalkan kita punya rasa sayang pada mereka,” katanya.

Ia merasa bersyukur atas bertambahnya jumlah Pet shop yang dia kelola yang juga berarti bertambahnya peluang bekerja bagi semakin banyak anak muda. (Admin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *